Mengatur ukuran pas foto 3x4, 4x6, 2x3 di word menjadi hal yang sangat penting, terutama sewaktu kamu ingin melamar pekerjaan yang dimana nantinya kamu akan diminta untuk memasukan pas foto dengan ukuran tertentu sampai latar background yang di inginkan.
Agar kita dapat mengatur ukuran foto di ms word sebenarnya sangat mudah sekali dilakukan. Kamu tidak perlu menggunakan aplikasi tambahan untuk mengatur ukuran foto menjadi 3x4, 3x6 atau ukuran foto lainnya.
Dan kerennya lagi kamu tidak perlu menggunakan software editing foto hanya untuk merubah ukuran foto, dengan menggunakan program microsoft word kamu dapat mengatur ukuran foto sesuai yang kamu inginkan, nah bagaimana caranya? yuk ikuti tutorialnya dibawah ini.
Cara Mengatur Ukuran Pas Foto 3x4 Di Word 2010
Nah perlu kamu ketahui disini saya memakai ms word 2010, untuk versi ms word 2016 2007 dan versi microsoft word lainnya sama saja ya, yang membedakannya hanya segi tampilan untuk fitur letaknya sama, jadi kamu tidak perlu khawatir.
Sebelum kita masuk ke topik utama dari artikel ini, sebaiknya kamu lakukan setting terlebih dahulu pada microsoft word punya kamu.
Artikel Lainnya: Cara Mengubah Word Ke PDF Di Microsoft Word 2019
Langkah pertama, kamu kelik file kemudian masuk ke menu options.
Kemudian di menu word options masuk ke advanced lalu cari menu insert/paste picture as kemudian kelik menu tanda panah kebawah.
Kemudian pilih in front of text, kenapa harus ini? karena nantinya ms word kita akan secara default menjadi in front of text lalu kelik ok.
Kalau sudah selanjutnya kita tentukan margins, caranya kelik menu ribbon page layout kelik margin lalu di bagian margin pilih moderate.
Kemudian kita masukan foto, masuk ke menu insert lalu kelik picture.
Setelah itu di menu insert picture, kamu masukan foto kamu, kamu bisa cari lokasi atau nama foto kamu kemudian kelik file lalu kelik insert.
Artikel Lainnya: Cara Merubah Tampilan Word Art 2010 Ke 2007
Kemudian kita kecilkan ukuran foto yang sudah kita upload tadi.
Dan sekarang kita bisa merubah foto menjadi 3x4, 3x5 dll, caranya kelik fitur crop kemudian di menu aspect ratio kamu kelik nanti kamu akan menemukan ukuran foto, disini pilih 3:4 (3x4) dan kamu bisa sesuaikan sesuai ukuran foto yang kamu inginkan kalau sudah kelik, dan tekan enter untuk crop foto.
Masih belum selesai, sekarang kita atur ukuran layout size kamu bisa mengatur heigh dan widht dengan menu fitur advanced layout size
Di bagian layout, size kamu bisa mengatur ukuran pas foto sesuai yang kamui mau misal, 3x2 jadi saya isi heigh 3 width 2 kemudian kelik ok.
Dan terakhir kita sudah berhasil merubah ukuran pas foto menjadi 3x2, 3x4 dan ukuran foto yang kamu inginkan, untuk duplicate gambar, kamu tinggal tekan ctrl kemudian drag gambar ke kanan atau kebawah, nanti gambar atau foto kamu akan terduplicate.
Artikel Lainnya: Cara Menghapus Watermark Di Word
Nah untuk mengatur ukuran lainnya kamu bisa merubah ukurannya dibagian layout, size. Setelah kamu sudah tahu cara mengatur ukuran gambar menjadi 3x4, 3x2 dan ukuran gambar lainya, mulai saat ini kamu sudah bisa menggunakan word untuk membuat pas foto.
Sekian dan terimakasih semoga artikel ini dapat membantu kamu.