Cara Mengatur Ukuran Kertas Di PowerPoint 2010 - Saat ini powerpoint sudah banyak memiliki versi mulai dari powerpoint 2010, powerpoint 2007, powerpoint 2013, powerpoint 2016 dan powerpoint versi lainnya.
Walaupun powerpoint memiliki banyak versi tapi secara fungsi dari seluruh versi powerpoint tetap sama termasuk fungsi cara mengatur ukuran kertas slide di powerpoint, berbicara ukuran kertas di powerpoint nih biasanya ukuran kertas dipowerpoint memiliki 4 jenis yang biasanya digunakan untuk mencetak atau untuk diprint yang pertama A4 Paper, B4, B5, A3 dan ukuran kertas lainnya.
Untuk ukuran kertas sendiri biasanya digunakan untuk sesuai kebutuhan, nah karena kita tadi berbicara ukuran kertas di powerpoint. Sekarang kita akan masuk ke topik utama yaitu cara mengatur ukuran kertas di powerpoint, disini saya memakai powerpoint 2007, untuk kamu yang memakai powerpoint 2010, dan powerpoint versi lainnya kamu juga bisa mengikuti tutorial ini.
Cara Mengatur Ukuran Kertas Di Powerpoint
Untuk mengatur ukuran kertas di powerpoint sebenarnya sangat mudah dilakukan, nah untuk caranya kamu bisa melihat panduannya dibawah ini.
1. Langkah pertama untuk mengatur ukuran kertas slide di powerpoint kamu bisa buka dan menjalankan powerpoint di pc atau laptop kamu, disini saya memakai powerpoint 2007.
2. Langkah ketua setelah kamu sudah menjalankan program powerpoint selanjutnya kamu cari fitur design dan klik kalau sudah ketemu kamu klik page setup.
Artikel Lainnya: Soal Ulangan Harian Matematika Materi Hubungan Antar Garis Kelas 4 SD
3. Selanjutnya dibagian page setup “slide sized for: kamu klik tanda panah kebawah dan cari ukuran kertas yang ingin kamu gunakan, sebagai contoh disini saya ingin menggunakan ukuran kertas A3 Paper di powerpoint 2007, untuk slides kamu bisa memilih landscape atau portrait pilih saja sesuai keinginan kamu, nah untuk ukuran width dan height biarkan saja default, dan untuk number slide from kamu bisa mengcustom nomor pada slide kalau sudah klik saja ok.
4. Nah kalau sudah kamu klik ok, nantinya ukuran kertas slide di powerpoint akan berubah sesuai yang kamu inginkan, contoh ukuran kertas slide powerpoint saya sudah menjadi ukuran kertas A3.
Bagaimana sangat mudah bukan cara mengubah ukuran kertas di powerpoint? semoga dengan adanya artikel ini kamu dapat terbantu.