Kamu sedang mencari pekerjaan? kalau ia kenapa kamu tidak mencoba mencari pekerjaan secara online melalui linkedin? Linkedin selain bisa digunakan untuk mempermudah mencari perkejaan, linkedin juga sering digunakan untuk berbagai macam tujuan dan tentunya dengan menggunakan linkedin juga dapat bermanfaat bagi diri kita sendiri dan orang lain, adapaun beberapa manfaat dan fungsi linkedin sebagai berikut:
Seperti memanfaatkan linkedin untuk bisnis, mampu meningkatkan potensi dilirik HRD, dapat digunakan untuk mencari lowongan kerja, mampu menambah portofolio kerja, dapat membidik tempat perusahaan impian kita, dan kamu juga dapat bergabung dengan komunitas sesama pengguna linkedin.
Bagi kamu yang ingin mencari pekerjaan di linkedin kita diwajibkan memiliki akun linkedin terlebih dahulu. Untuk cara daftar linkedin sendiri juga sangat mudah, kita bisa menggunakan 2 opsi, yang pertama kita bisa membuat akun linkedin pakai nomor hp dan yang kedua bisa menggunakan gmail , di artikel ini saya akan membahas cara buat akun linkedin dengan menggunakan 1 opsi saja yaitu pakai akun google.
Tapi… sebelum kalian mengikuti tutorial cara buat akun linkedin, sebenarnya kamu tahu tidak linkedin itu platform apa?
Apa Itu Linkedin?
Linkedin adalah situs web jaringan sosial yang berorientasi di bidang bisnis, terutama digunakan untuk jaringan profesional. Sampai April 2018 Linkedin menyatakan memiliki lebih dari 546 juta pengguna di lebih dari 200 negara dan wilayah di seluruh dunia, meliputi 150 industri dan lebih dari 400 bidang ekonomi yang diklasifikasi menurut jasanya. Sedangan Statista.com menyatakan hingga April 2018, Linkedin memilik 260 juta pengguna aktif.
LinkedIn dimulai di ruang tamu pendirinya, yaitu Reid Hoffman, pada tahun 2002 dan diluncurkan secara resmi pada 5 Mei 2003. Sedangkan CEO LinkedIn saat ini adalah Jeff Weiner, dengan manajemen yang terdiri dari eksekutif berpengalaman dari perusahaan seperti Yahoo!, Google, Microsoft, TiVo, PayPal, dan Electronic Arts.
LinkedIn menjalankan bisnis yang terdiversifikasi, dengan sumber pendapatan dari langganan keanggotaan, penjualan iklan, dan solusi perekrutan. Pada Desember 2016, Microsoft merampungkan akuisisinya terhadap LinkedIn, menggabungkan layanan cloud profesional terdepan di dunia dengan jaringan profesional terdepan di dunia (Source Wikipedia)
Cara Membuat Akun Linkedin Pakai Akun Google, Mencari Pekerjaan Dengan Linkedin
1. Seperti yang saya katakan tadi, ada banyak cara membuat akun linkedin, dan salah satunya kita bisa mendaftar akun linkedin menggunakan akun google. Bagi kamu yang ingin buat akun linkedin menggunakan akun google, caranya cukup mudah kamu tinggal masuk ke form sign up linkedin kemudian dibagian form daftar akun linkedin pilih opsi bergabung dengan google.
2. Langkah kedua di menu masuk akun google kamu pilih akun google yang ingin kamu daftarkan linkedin, kalau tidak ada opsi akun, kamu bisa login ke akun google kamu, dan memasukan email dan password gmail. Mas saya belum punya akun gmail jadi saya harus bagaimana? kalau kamu belum punya akun gmail, dan kamu tidak tahu cara membuat akun gmail baru kamu bisa membaca artikel kami yang sebelumnya.
3. Langkah selanjutnya dibagian menu dapatkan manfaat maksimal dari dunia prosessional anda, kamu dimintau ntuk membuat password akun linkedin kamu, dibagian kata sandi, kamu bisa mengisi password akun linkedin kamu, kalau sudah klik setuju & bergabung.
4. Dibagian ini, kamu diminta untuk melakukan verifikasi keamanan dengan tepat, kamu bisa mengikuti intruksi yang diberikan oleh verifikasi keamanannya oleh linkedin.
5. Kemudian dibagian menu selamat datang, kamu diminta untuk membuat profil akun, dan tahap pertama kamu isi negara atau wilayan dan kota derah tempat tinggal kamu, kalau sudah klik berikutnya.
6. Langkah ke enam, dibagian tampilan Profil Anda memudahkan Anda menemukan orang dan peluang baru. Kamu isikan posisi pekerjaan terbaru kamu, dan jenis pekerjan serta perusahan terbaru, tapi jika kamu tidak memiliki pekerjaan, atau kamu masih kuliah atau mahasiswa, kamu bisa pilih saya mahasiswa. Kalau sudah klik Lanjutkan.
7. Untuk bagian menu mencari pekerjaan baru? kamu akan menemukan dua opsi, kalau kamu sedang tidak ada pekerjaan, dan berniat untuk mencari kerja pilih saja ya, kalau kamu sudah kerja pilih saja tidak sekarang, disini saya pilih opsi ya.
8. Setelah itu, kamu akan diarahkan kemenu form pekerjaan seperti apa yang anda cari? kamu tinggal isi posisi pekerjaan yang kamu inginkan, dan lokasi pekerjaan, kalau sudah klik saja berikutnya.
9. Terakhir dibagian beri tahu perkruit bahwa anda sedang mencari pekerjaan terbaru, kamu klik saja selesai.
10. Setelah kamu sudah mengklik selesai, sekarang kamu sudah berhasil membuat akun linkedin, dibagian step ini kamu tinggal mengisi data akun linkedin kamu, seperti mengisi identitas profil akun linkedin, dan buat pemberitahuan pekerjaan dan informasi penting lainnya yang diminta oleh linkedin.
Akhir Kata
Sekian dulu pembahasan kita kali ini, dan sampai jumpa di artikel kami yang selanjutnya, di lain hari kami akan membuat artikel seputar linkedin lainnya.