Ganti PIN OVO - Berbicara soal pin ovo, mungkin sebagian dari kalian pernah mengalami masalah lupa pin ovo? kalau ia kamu tenang saja dan tidak perlu khawatir karena di artikel ini, kami akan mengajari kamu cara ganti pin ovo yang lupa, atau hilang.
Sebenarnya pin yang kita buat di aplikasi ovo, merupakan suatu pin yang sangat penting, karena dengan adanya pin di akun ovo, mampu membuat keamanan akun kita lebih kuat dan tidak mudah di bobol oleh hacker atau dibuka oleh orang lain.
Terutama sewaktu melakukan transaksi, atau transfer saldo ke sesama pengguna ovo, atau ke rekening bank. seperti yang kamu tahu, biasanya sewaktu kita ingin mentransfer saldo ovo mau itu ke teman, atau rekening bank, pasti kita diwajibkan untuk memasukan pin ovo milik kita kan?
Tapi bagaimana kalau kasusnya, pin ovo kita hilang atau lupa? kalau pin ovo kamu hilang, atau kamu sudah tidak ingat lagi pin ovo milik kamu, santai… saja kamu bisa kok mengganti pin ovo yang lupa atau hilang tersebut.
Cara Ganti PIN OVO Yang Hilang Atau Lupa Pin OVO
Untuk mengatasi masalah kehilangan pin ovo, atau lupa pin, kamu bisa mengikuti panduannya dari kami di bawah ini.
1. Langkah pertama agar kamu dapat mengganti pin ovo yang hilang, atau lupa pin ovo, kamu buka aplikasi ovo di hp android kamu.
Artikel Lainnya: Cara Menurunkan Kualitas Video Facebook Di Android
2. Setelah kamu sudah berada di aplikasi ovo, selanjutnya kamu masuk ke akun ovo kamu yang lupa pin, kalau sudah kamu masukan nomor hp akun ovo kamu selanjutnya ketuk lanjutkan.
3. Kemudian di bagian Masukkin security code, karena disini kita lupa pin security code ovo, kita ketuk atur ulang agar kita bisa reset pin.
4. Nantinya kamu akan ditampilkan dengan notifikasi “Kode verifikasi udah dikirim” disini kita akan dikirimkan kode verifikasi melalui email yang sudah kita tautkan di akun ovo milik kita, kalau kamu belum menautkan email, kamu bisa memakai metode verifikasi melalui SMS, nah disini ketuk saja oke.
Artikel Lainnya: Cara Mengubah Nama Di Shopee
5. Nah selanjutnya, kamu cek inbox gmail kamu. Nanti kamu akan dikirimkan Pesan “Bersifat rahasia” Kode Verifikasi Pengubahan Security Code OVO" di dalam pesan tersebut nanti kamu akan diberikan kode verifikasi 4 digit, kamu catat atau salin kode tersebut.
6. Kembali lagi ke aplikasi ovo, di menu verifikasi email kamu, kamu masukan 4 digit kode yang sudah saya suruh salin tadi.
7. Di bagian “Atur Ulang Security Code” kamu buat pin ovo kamu yang baru.
Artikel Lainnya: Cara Mengubah Username Di Shopee Lewat HP
8. Terakhir kamu masukkin kembali security kode yang sebelumnya sudah kamu buat tadi, kalau sudah, tunggu sampai proses ganti pin ovo berhasil.
Kalau sudah berhasil, kamu sudah bisa masuk ke akun ovo menggunakan pin ovo yang baru kamu buat tadi.
Nah bagaimana sangat mudah kan cara ganti pin ovo? semoga dengan adanya artikel ini kami dapat membantu kamu, kalau ada masalah lainnya tentang ovo, jangan malu bertanya dan berkomentar di blog kami.